Review Seragam PT. Kreasi Semesta Raya (Otogard)

Dear sobat serbaseragam, selamat berkarya, semoga sobat semua dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa. Untuk kesempatan kali ini, kita akan mereview seragam kerja karyawan Otogard, brand ini dinaungi oleh PT. Kreasi Semesta Raya yang bergerak di bidang  solusi total perawatan kendaraan yang mencakup body coating, produk perawatan mesin dan perawatan kendaraan.

Seragam Kerja Otogard didesain dengan sangat detail, mereka memperhatikan setiap jengkal kombinasi warna pada seragam. Dari desain ini, dapat kita pahami bahwa Otogard mempunyain standar cukup tinggi, pilihan warna dan sususan kombinasinya memberi tantangan tersendiri bagi kami yang dipercaya mengerjakan proyek seragamnya. Berikut detail seragam Otogard:

Pilihan Bahan
Otogard memilih bahan maryland fine twill, bahan berserat diagonal yang tersusun atas serat katun dan polyester dengan rasio sekitar 35% : 65%. Bahan ini serumpun dengan American drill, sehingga bisa digunakan untuk seragam kantor (office) maupun untuk pekerja lapangan seperti teknisi. Kadar Katunnya memberikan kenyamanan, polyesternya memberikan kekuatan pada serat kainnya.

Filosofi Desain
Secara explisit desain Otogard ini memang tidak disampaikan, namun dari level presisi potongan-potongan polanya seperti membeikan pesan bahwa Otogard mempunyai level kualitas dan selera yang tinggi. Desain dibentuk dengan sangat terencana, dan dibuat sedemikian rupa agar tampilannya memanjakan mata yang melihat. Tampil beda dan tetap eye catching.

Kombinasi Warna
Menurut kami pilihan warna otogard ini tidak secara langsung menggambarkan warna perusahaan. Namun pemilihan kombinasinya patut kita acungi jempol, Biru terang, dipadukan dengan warna putih dan hitam pada komposisi yang sangat baik. Secara umum, memadukan lebih dari 2 warna pada sebuah seragam memiliki tingkat kerumitan yang cukup tinggi. Jika proporsi dan kombinasinya tidak pas, akan menjadi antiklimaks, tidak hanya tidak enak dipandang, lebih dari itu para user akan merasa insecure dengan seragam yang mereka kenakan.

Bagaimana menurut sobat serbaseragam terkait desain seragam Otogard di atas? semoga terinspirasi. Untuk kamu yang masih bingung mencari vendor seragam kerja kantor yang dapat dipercaya, memberikan layanan kemudahan, free konsultasi dan edukasi terkait product knowledge yang komprehensif. Kamu bisa coba kontak tim Customer Service kami di 0813-1079-0469

Artikel Lainnya

Tentang Bahan Maryland Tropical

Kain Maryland Tropical adalah kain berkualitas tinggi dengan pola rajutan titik. Kain ini banyak kelebihannya, diantaranya adalah: Kain ini memang ditujukan untuk penggunaan di daerah…

Review Wearpack seragam PT. ICDX Logistic

Halo sobat, pada artikel kali ini kita akan mengulas salah satu produk pesanan klien kami wearpack teknisi PT. ICDX Logistik Berikat. Perusahaan ini begerak di…

Workwear Tukang Kayu Profesional

Kali ini akan membahas workwear yang dipakai tukang kayu profesional. Workwear tukang kayu profesional biasanya memakai paduan kaos oblong atau kemeja bersaku dan celana yang…